it's me!!

it's me!!

Sabtu, 05 November 2011

Pencuri Hati

Aku ingin sedikit bercerita, tentang dia. Dia yang telah berhasil mencuri hatiku, mungkin terdengar terlalu pujangga, tapi yah aku menganggapnya begitu. Dia memang pencuri, pencuri ulung tapi bukan mencuri sesuatu yang merusak reputasinya melainkan mencuri sebuah hati dan itu adalah hatiku. Terserah aku mau dibilang berlebihan atau terlalu mengada – ada tapi itulah yang aku rasa, hatiku telah tercuri dan itu olehnya. Dan entah kenapa hati yang telah dicurinya itu kurasa tak kan pernah bisa lagi kukembalikan seperti semula, sepertinya selamanya akan tercuri olehnya... seperti itu!!

Aku tidak pernah menyangka dia lah orangnya, terlalu tidak percaya saat dulu aku pertama mengenalnya hanya dari kebetulan semata, dan itu di dunia maya, dunia yang bagi sebagian orang hanya fiktif dan tidak bisa dipercaya sepenuhnya. Tapi yah itu yang kualami, dengan dimulai dari sifat narsis ku yang kurasa over aku merasa senang bisa berkenalan dengan seseorang yang kurasa mampu mengabadikan sisi kenarsisanku. Hanya saja dulu seperti ada pembatas dikepala dan hati kami masing – masing, yah ini sekedar antara aku yang narsis dan dia yang bisa mengabadikan kenarsisan itu, tak ada yang lain, tak ada yang terpesona.

Dan aku merasa heran, karena semua yang kita rencanakan tak pernah terjadi, hanya sekedar bercerita aku ingin ini itu dan kau berusaha mengiyakan tapi tanpa pernah sekalipun aku ;ihat bagaimana rupamu. Lalu kita pun lupa akan semua yang pernah kita atur, kau berlalu dengan duniamu dan aku dengan duniaku. Hingga pada suatu ketika aku tak ingat bagaimana cerita dan awalnya selalu ada pesan singkat atau suara renyahmu disetiap hari – hariku, aku mencoba untuk berlalu saja tak memperdulikanmu yang mulai selalu ada, tapi semakin hari aku seperti sadar apa mungkin aku tidak akan kecarian bila kau pergi? Bila kau tidak lagi ada di hari – hariku?, tak lama setelah aku berfikir begitu kau pun benar – benar pergi, lalu seperti bisa ditebak aku mencarimu, aku menunggumu hanya aku tak mengungkapkannya, tak menunjukkannya. Cukup dengan menulis di kertas – kertas bisu itu “aku mencarimu, kamu kemana?” yah hanya itu yang mampu aku lakukan, karena jujur selimut gengsi itu masih mendekapku erat.

Dengan nyaman lalu kau datang lagi, dan aku seperti menikmatinya lagi, menikmati saat bisa tahu apapun yang kau lakukan, mungkin cukup dengan kata “selamat pagi” atau “selamat tidur” saja kau sudah membuatku senyum sendiri dan sedikit mulai ingin merapikan rambut agar bisa terlihat menawan, waktu itu aku senang dan menemukan sebuah perasaan yang tidak tahu apa tapi aku nyaman dekat denganmu. Tapi memang tak semudah cerita – cerita di novel yang sering kubaca, kurasa terlalu banyak liku di cerita ini, kau pun pergi, datang, dan pergi lagi. Membuatku bosan, dan aku pun tak bisa menanggalkan gengsiku ini. Aku sempat membencimu, tak ingin lagi tahu apapun tentangmu, tapi lagi – lagi aku tak pernah berhasil. Di dunia maya kaulah yang selalu muncul pertama kali di halaman jejaring sosialku, dan tak pernah kuasa untuk menahan keinginan untuk melihat apa kegiatanmu. Terselip juga doa tentangmu pada Tuhanku agar bila kau tak tepat mohon aku dibantu supaya menghilangkanmu dari fikiranku.

Sampai pada suatu ketika aku harus pergi sedikit jauh, jauh dari orang yang kusayangi, dan mungkin keputusan terhebat yang kubuat selama aku hidup. Yah, aku Pindah!. Sempat terfikir kamu, tapi pada saat itu aku hanya berfikir kau pasti sudah tidak perduli padaku, toh kita sudah terlalu lama tak saling sapa. Tapi mungkin campur tangan Tuhan bekerja disini, mungkin Tuhan ingin menjawab doaku bahwa Kau lah yang tepat dan tidak dijauhkan dariku. Kau pun datang lagi dan entah kenapa kali ini kedatanganmu penuh dengan sejuta pasti. Apa mungkin likuan untuk kita sudah cukup, apa mungkin inilah saatnya semua pertanyaan – pertanyaan tentangmu dijawab?, kau datang dengan menawarkan hati yang telah terisi penuh dengan cinta untukku, yang dulu bahkan aku takut untuk berharap itu terjadi. Aku memang terlalu egois dan hampir menganggap cinta itu tak pernah ada, bahkan sempat aku berfikir aku menyerahkan saja semua urusan tentang cinta pada orangtuaku, biar mereka yang memilihkan siapa cinta untukku lalu selamatlah aku dari jeratan umur yang terus bertambah. Yah sepertinya parah sekali, tapi itulah aku yang pernah merasa terlalu kecewa dengan cinta dan tak mau menganggapnya punya kebaikan lagi.

Lalu sepertinya Tuhan ingin merubah pandanganku, perasaanku, dan dia pun mengirimkan bantuannya dengan mendatangkanmu, kau datang dengan segenggam harapan bahwa cinta itu bisa membawa kebaikan lagi. Sempat meragu karena aku tahu cinta di awal selalu baik, manis dan tak pernah kelabu. Tapi kurasa kau telah berguru kepada Tuhan sekian waktu hingga mampu membuatku menurunkan segala gengsi dan putar arah berfikir tentang cinta, apa aku memang harus mulai mempercayaimu? Mempercayai bahwa kau yang ditugasi Tuhan untuk memberi kebahagiaan untukku, dan seperti dibisikkan malaikat dari surga aku mengiyakan menerima hati yang kau akui telah terisi penuh dengan cinta untukku itu. Semacam ada kelegaan juga di jiwaku bahwa yah sudah lama aku sebenarnya sering berfikir tentangmu tapi selalu dengan terpaksa cepat – cepat kuhilangkan.

Dan jadilah seperti itu, semua janji indah pun terucap. Bahagia? Sangat...aku tak pernah merasakan ini sebelumnya, ini cinta yang beda, beda dan yah aku semakin nyaman serta yakin denganmu. Kau mampu ada disetiap saat yang kurasa kau tak bakal ada, kau membuat segalanya mudah dan jadi tenang, mungkin terlalu berlebihan aku berkata tapi kurasa tidak, karena ini benar yang kurasa. Kau lah pencuri ulung itu, pencuri yang kurasa sudah lama mengendap – endap rumah hatiku lalu setelah kau rasa yakin dan saatnya tepat kau pun melaksanakan aksi pencurianmu dengan mengambil semua yang ada di hatiku, tak tersisa apapun. Yah, aku merasa tak kan mampu mencintai orang lain lagi, semua doaku hanya tertuju untuk dan denganmu. Semoga Tuhan mengabulkan.

Kuharap, hati penuh cinta yang kau tawarkan itu akan tetap seperti itu, tidak berubah. Karena aku pun akan begitu. Semoga Tuhan mengamini semua doa dan mimpi – mimpi kita. Sayang kamu selalu pencuri hatiku.....Novri Maulana.


Vira Irma Sari
5 November 2011

Sabtu, 29 Oktober 2011

Kamu tidak boleh pergi

Kamu tidak boleh pergi
Karna kamu telah jadi doa yang dikabulkan
Aku akan selalu tahu apapun yang waktu untai bersamamu

Kamu tidak boleh pergi
Hati ini telah memenjarakanmu
Kaulah gula yang memaniskan hari – hariku
Dan aku tahu senyum itu yang kubutuhkan

Kamu tidak boleh berlalu
Kupu – kupu dan senja yang begitu cantik itu sudah menunggu kita
Aku telah berjanji mengenalkanmu pada mereka
Mengenalkan pelindung hatiku

Kamu tidak  boleh bersembunyi
Karena sinar matamu yang menghentikan kelana hatiku
Kelelahanku memudar seiring kepastian keteduhan itu akan milikku

Kamu tidak boleh terdiam
Aku ingin kita punya doa yang sama
Doa yang akan mengukuhkan perkenalan indah ini menjadi
Sesuatu yang abadi

Kamu tidak boleh terusik
Akan banyak yang mencoba berkata sesuatu untukmu
Tapi yakinku berkata kau akan memilihku dan takkan mengganggu yang lain

Untuk Kamu                                              
Jawaban dari segala pertanyaanku!!
Vira Irma Sari
16 Oktober 2011

Terima kasih karena tidak pernah membuatku sendirian!!


Aku memang tidak bisa melihatmu, tidak bisa menggenggammu, tidak bisa ada disampingmu dan mencoba menghidangkan teh hangat untukmu. Kita terlalu cepat berjauhan dan terlalu lama saling mengungkapkan rasa. Yah, rindu hebat yang amat suci ini lah yang terlebih dahulu menghampiri kita sayang, padahal aku masih ingin bisa memandangi wajahmu sepanjang hari, mendengar suara menenangkanmu, yah...aku ingin selalu didekatmu. Hanya saja yang kudapat lain dengan yang kuinginkan, aku akan sabar menanti itu semua. Menanti bisa selama – lamanya denganmu. Karena telah memilikimu saja juga telah membuatku teramat bahagia, yah walaupun kita langsung diuji dengan jarak tapi aku ikhlas menjalaninya, aku telah yakin kaulah pilihan Tuhan dan mampu membuatku bahagia.

Dan setelah aku mulai menjalaninya, aku bahagia karena kau meratukan aku begitu sempurna. Aku tidak pernah dibiarkan sendirian, aku ditemani, didengar, diberi kekuatan, dimanja, disanjung, dan selalu ada kau untuk semua masalah-masalahku. Kau memang jawaban untuk semua pertanyaan2ku...terlalu senang karena aku memenangkan hatimu. Dan aku tidak akan pernah mau kehilanganmu, aku tidak mau melepaskan kebahagiaanku, apapun yang terjadi. Aku ingin melewati selamanya denganmu, merasakan ada senyumanmu yang selalu membangunkanmu di suatu pagi.  Dengarlah sayang, tidak ada lagi yang bisa sepertimu, segala yang pernah aku harap seperti sudah ada seluruhnya dalam pribadimu. Kumohon, semoga kamu mau menjadi pelindungku, pendengar terbaikku, dan penjagaku dari apapun... aku inginkan kau yang jadi orangnya.

Dan aku berterima kasih untuk semua doa – doa yang kau panjatkan, untuk kata – kata sayangmu yang begitu menenangkan, aku begitu nyaman dan tenang karena semua kalimat yang kau bilang. Tetaplah seperti itu sayang, tetaplah jadi penenang buatku, karena jauh dari orang – orang yang kusayang memang begitu sulit tapi kau ada dan membuatku merasa tidak pernah kesepian, aku selalu merasa kau selalu ada didekatku. Yah, aku selalu berdoa semoga kebahagiaan-kebahagiaan yang aku rasa kini akan selalu ada denganku, dan pastinya selalu berharap bisa denganmu....


Terimakasih sayang... ingin menjadi yang abadi untukmu....!!

Vira irma sari
29 Oktober 2011

Jumat, 23 September 2011

Merindu

Mungkin cerita kita memang harus berbeda dari yang lain, aku harus terpisah ribuan kilometer darimu dulu baru aku bisa yakin telah memilikimu....
aaah, ini sungguh berbeda...
aku telah menginginkanmu sejak dulu, sejak awal mengenalmu, tapi yah aku tak pernah bisa dan punya kesempatan untuk bisa menunjukkannya padamu... kau pun mungkin terlalu sulit untuk menerka apa yang sebenarnya kumau...
Kini, saat sudah dengan leluasa bisa bercerita apapun denganmu, saat bisa memanggilmu dengan apapun kata termanis yang ingin aku ucapkan, saat semuanya akan terasa indah karena aku telah memilikimu yah semuaa adalah saat aku telah berada jauh darimu....
tapi yah ini cuman masalah waktu, toh aku pasti akan kembali, tak kan sanggup bila harus terus berdomisili di kota perantauan ini, pasti aku lebih ingin kembali membawa ilmu yang telah aku dapat dan mengembangkan daerah asalku, dan satu alasan lagi adalah agar aku bisa selalu dekat denganmu.... hehhehe

kadang terasa sulit menahan semua rindu ini, kita baru meresmikan ikatan ini, menyetujui bahwa kau milikku dan aku milikmu rasanya tidak ada yang ingin jauh bila sedang mengalami proses seperti kita... tapi yah apalah daya, sudah ini mungkin yang harus aku alami, aku merindumu sekali... rindu bisa tertawa denganmu, bisa bercanda denganmu sepuas hatiku... aku harap kamu setia menantiku disana, aku tidak akan mungkin meninggalkanmu karena sebenarnya kamu lah yang kuinginkan, kamu yang kuanggap pas untuk menemaniku dalam suasana apapun. Yah, sekarang hanya aku berharap padamu semoga kau pun memiliki perasaan dan keinginan yang sama denganku....aminn...

Tuhan, jaga dia untukku..jaga hubungan ini.. buat rindu - rindu kami yang semakin hari semakin besar ini sebagai alasan menguatnya cinta kami... Aku yakin aku kuat, aku melakukan semua yang terbaik disini untuk keluargaku dan untuknya, bisa membanggakan keluarga dan membuatnya selalu percaya padaku,

Aku akan kembali myboyy.. akan disampingmu,menemanimu kala sepi, menenangkanmu saat gelisah, membantu semua kesulitanmu, yah semuanya pasti akan terasa normal bila aku kembali, kita akan seperti pasangan yang lan, aku harap kamu bersabar disana, bersabar menunggu saat - saat indah kita......

aku yakin padamu,
kau akan menunggu dan menjaga cinta ini.... karena cinta kita sederhana, hanya seperti angin yang bila ada begitu menyejukkan dan seperti air yang senantiasa melepaskan dahagaa.....

Miss you so My boyy Novri Maulana

23 September 2011

Sabtu, 10 September 2011

I got My Boyy....

                Semoga tidak ada yang  menertawakan aku dan menganggapku gila akhir – akhir ini karena aku sudah terlalu sering ketawa-tawa sendiri,,hhehe... yah, Finally I got that I Want, I got My Boyy... Mungkin terlalu senang dan terlalu bahagia sehingga aku tak sadar kadang suka tersenyum dan mengkhayal sendirian, ya mendapatkan sesuatu yang sudah kita yakini dari dulu akan membahagiakan memang begitu indah dan kadang banyak hal terlupa karenanya.. hahha....
                Yah malam itu malam yang panjang dan disitulah dia menyatakan, menyatakan bahwa ia punya rasa ingin memilikiku, ia memintaku untuk menjadi kekasih hatinya...haaaa, rasanya gak karuan,grogi sih yang pasti hahha... begitu banyak cobaan kayaknya kemaren2, harus menghadapi dia yang ilang pergi trus datang lagi ilang lagi dan sekarang saat aku bisa memiliki dia cuman satu yang paling aku harapkan yah semoga dia jangan pergi lagi, tetap denganku apapun yang terjadi. Semoga Ya Allah....
                Lucu sih kalau diingat-ingat, ada sedihnya juga karena disaat aku sedang jauh darinya lah kami memutuskan untuk bersama dan mengakui bahwa kami saling sayang...haaaa,belum apa-apa udah dikasih cobaan. Tapi yah mungkin emang gini nasibnya, mungkin emang gini rezekinya dan waktu diizinkan bersamanya baru mulai sekarang. Dan aku percaya padanya, pasti dia akan sabar untuk menungguku menyelesaikan kewajibanku disini...semoga juga dia percaya padaku disini karena aku memang tidak akan melakukan sesuatu yang bisa membuatnya pergi,yah aku mencintainya dengan tulus sehingga tidak akan berani sedikitpun untuk menyakitinya, aku akan menjaga hubungan ini sebaik – baiknya karena aku ingin sekali dia yang terakhir untukku....
                Segala marah – marahku selama ini, segala kegalauan pasti akan hilang karena memang semua galau dan marah itu karena dia, karena kecuekan dia dan beradu dengan gengsi tinggiku sehingga membuat perasaanku tak pernah nyaman. Kini satu janjiku juga padanya adalah mulai mengurangi gengsi ini, yaaah walau kadang kurasa sulit tapi bakal gue coba, demi kamu, demi menjaga kamu dan agar kamu tidak pergi.... entahlah apa rasanya kalau kamu pergi lagi, mungkin aku tidak mau mencoba mencari lelaki lain dan tunggu dijodohkan mama papa saja...yah, karena semua yang ku mau ada di kamu!! Untuk itu jangan pergi lagi, aku ingin kamu yang selamanya denganku!!

9 september 2011

Vira irma sari
                

Jumat, 02 September 2011

Ternyata gue punya Mario Teguh di keluarga!!


                Selamat Idul Fitri 1432 Hijriah.... Dan yah seperti biasa harus lebaran keliling tempat atok-atok tercinta gue, makan semua makanan enak dan mengumpulkan THR...hahha.. so childish right?? But i think nevermind i really enjoy it!! Inilah lebaran sesungguhnya, bebas merayakan kemenanganmu... Okeh dan gue mau sedikit cerita tentang apa yang gue dapat hari ini, gue rasa gue harus ceritain ini karena ini baru di hidup gue dan menyadarkan gue akan beberapa hal.
                Gue punya Om yang super ternyata.. bukan, dia bukan superman ataupun batman. Dia cuman manusia biasa yang punya pemikiran luar biasa, kemampuan memotivasi yang highclass dan cara menyampaikan yang oke banget. Om ini tinggalnya di luar kota, gk setiap lebaran juga gue bisa ketemu dia dan baru sekarang ini gue tahu ternyata dia punya kemammpuan membaca pikiran orang dan memberikan solusi yang ok punya buat setiap orang yang curhat padanya.
                Dan jadilah gue “ditatar” nya tadi, awalnya dia hanya cerita ke papa mama. Gue tahu namanya, orangnya tapi sedikitpun gue gak pernah cerita-cerita sama Om ini. Tiba – tiba tadi Om itu nyamperin gue dan adik-adik gue, awal-awalnya cerita tentang gimana s2 gue tapi pas udah lama trus dia bilang “aura vira kuning dan vinni auranya hijau, kalian jelas berbeda”....weewww, cerita  aura?berarti Om ini bisa baca pikiran dan ngerti ilmu-ilmu kejiwaan gitu...wawww,pas nih, kegalauan gw pengen segera diatasin nih!!
                Banyak banget yang dibilang Om itu mengenai “siapa gue” yang bener. Kamu orangnya keras, kamu cablak langsung ngomong, kamu sering menjadi top center (tumpuan), kamu memang bisa dibilang narsis karena kamu pengen nunjukin kalau kamu memang layak untuk diperhitungkan, kamu menyelesaikan masalah dengan diam....aahhh semua yang dia bilang tentang sifat gue benerr!! Dan itu hanya sebagian gue udah kebanyakan lupa soalnya banyak banget yang dia bilang...
                Paling ngeh dan ajaib waktu om itu cerita tentang cinta dan cowok kayak apa yang cocok sama gue. Om itu bilang gue cocoknya sama cowok yang Smart dan Cuek. What?? Smart karena gue bakal mengagumi dia selamanya, cuek supaya buat gue penasaran dan merasa tertantang untuk bisa menaklukkan dia. Dengan cowok yang seperti itu hidup gue bisa seimbang, si cowok cuek tapi saat dy lemah dy bisa mengandalkan gue. Dan gue seperti terpacu buat bisa smart juga kayak dia tapi gue tetap mengagumi dy tanpa ada rasa sedikitpun untuk mengalahkan atau menjatuhkan dia. Wewww, dari dulu gue emang suka cowok smart tapi gk pernah terfikir kalo gw cocoknya sama cowok cuek...hiiii, makan ati kali tuhh hahha
                Gue juga kurang bisa ngasih klue ke cowok kalo sebenarnya gue open sama perhatian dia, tapi begitu tuh cowok ngilang gue bisa kelabakan kecarian dia tapi ya itu gue bakalan diem aja ngadepinnya tanpa cerita atau nyari solusinya. Kata Om itu cara gue ngadepin masalah ada dua ‘Buang” dan “Abaikan”. Mungkin baiknya gue jadi terlihat nyantai trus tanpa beban tapi negatifnya masalah gue bisa gak selesai, berlarut-larut,dan semakin besar! Gue juga dikasih solusi buat ngatasin sifat dendam gue, gue disuruh coba mengungkapkan isi hati gue langsung ke orangnya sekedar bilang ‘aku gak nyaman deh sama sifat kamu, aku gak suka sama tingkah kamu” itu harus dicoba, dan gak tau yah untuk sifat gue yang ini blum bisa gue iyain solusinya tadi, karena emng bneran susah hhuhu......
                Haaa...rasanya the best dan kayak Mario teguh banget nih Om gue, kenapa gak dari dulu yah. Gue juga orangnya visual, lebih terpaku sama apa yang gue lihat. Dan apa yang gue lihat itu kadang lebih suka gue ungkapinnya lewat tulisan, gambar, corat coret....hii pas banget!! Beda sama vini dan fahmi yang lebih ke orang audio yang banyak mendengar, gue juga kurang bisa memanage kemarahan gue, kalo udh marah semuanya bisa kacau. Dan juga gue tuh orangnya gak bisa kena deadline, huaaa bisa berantakan!! Itulah yang harus bisa gue manage dari sekarang!! Kenapa la gak dari dulu aja om jadi motivator gue kayak tadi Om...the best banget dan nenangin hati banget!! Semuanya pas....hhuhuh
                Untunglah udah ada bbm dan no hapenya, dia juga welcome kalo gue misalnya pengen curhat ntar2...huaaaa, bagus deh! Galau – galai bbm si om aja hahhaha............... top abis pokoknya dan kalo kata Vinni  om itu seperti sengaja dikirim Allah buat menenangkan hati kami...hehhe
So Amazing Om...!! Thank you.... J
Vira Irma Sari – 3 September 2011

Senin, 15 Agustus 2011

Babak Baru Hidupku


Di 22 tahun ini Aku merasakan babak baru itu, yah email penerimaan pascasarjana IPB itu merubah semuanya. Tapi yah memang perubahan ini yang aku inginkan dengan sengaja. Permintaan orangtua juga yang menyuruhku untuk melanjutkan pascasarjana setelah selesai dari S1 kemaren, dan aku fikir bila aku terus melanjutkan studi di perguruan tinggi yang sama seperti akan terasa bosan...hmmm, mulailah aku mencoba untuk search beasiswa tapi yah dari beberapa beasiswa yang kuajukan belum ada yang lolos jadi begitu aku tahu IPB membuka penerimaan aku pun mencoba mendaftar. Dan hari itu hari sabtu 30 Juli, yap tepat 23 hari dari ulang tahunku (maksa yah hehe) aku dapat email verifikasi itu..bersyukur karena aku menggunakan blackberry yang emailnya selalu terconnect. Senang? Pastiii.... Aku langsung menelfon Mama, dan ya seluruh keluarga ku pun teramat senang mendengar kabar ini.

Dan yah seperti yang sudah kufikirkan sebelumnya, IPB itu ada di Bogor dan kota asalku Medan sangat jauh dari Bogor..hhehe...ya, saya akan segera menjadi anak perantauan. Mungkin yang agak berat karena ini bulan puasa dan aku harus melakukan daftar ulang pada bulan puasa ini juga. Yah, puasa ke 6 aku dan Mama berangkat ke Bogor. Aku dan Mama mulai mengurus semuanya disini, maklumlah aku tergolong anak manja sebenarnya yang kalau dirumah semua2nya sudah disiapkan, tapi bila di rantau sana bagaimana?mana ada yang menyiapkan. Jadi yah aku mencari tempat tinggal dan mengurus segala kebutuhanku. Akhirnya Mama menyuruhku untuk tinggal di Wisma Amarilis, itu semacam hotel nya IPB sebenarnya tapi bisa disewakan juga untuk mahasiswa. Fasilitas di wisma yah layaknya hotel ada laundry,kamar dibersihin, sprei diganti hahha....siapa yang gak betah ya kan? Tapi sebenarnya yang paling disuruh Ibuku adalah di wisma international, cuman yah di wisma itu masih penuh, memang bagus banget dan fasilitasnya juga lebih baik dari wisma amarilis.

Awalnya Mama masih menemaniku di wisma, tapi mulai tadi malam sudah enggak. Yah terasa sepi, aku makan malam sendiri, sahur sendiri...ouwww,begini rasanya jauh dari keluarga..memang bakal ada nih tanda2 homesick hhuhu.... Makanan disini juga memang rada gak pas di lidahku soalnya manis – manis semua..walaupun aku bukan yang termasuk mania pedas tapi paling gak harus ada la sedikit2 pedasnya jangan terlalu manis juga,hhihi...yah harus adaptasi la ni semoga betah la di bogor ini. Rabu depan aku bakal pulang ke Medan buat lebaran, nanti tanggal 6 september baru balik lagi ke Bogor..yah aku benar – benar menunggu moment itu..pulang!!

Semalam Aku ikut training motivasi, disitu intinya menyemangati yang anak perantauan buat tetap semangat kuliah walau jauh dari keluarga...ya ya ya spirit keluarga itu memang sangat penting,dan semalam juga dibilang gak banyak orang yang bisa punya kesempatan s2 seperti aku jadi harus bersyukur dan jangan sia – siakan kesempatan ini. Awalnya memang sempat gimana perasaan ini, secara belum banyak kawan, aku mikir banyak kali harus adaptasinya...tapi toh ini lah prosesnya,yang harus aku lewatin supaya sukses. Tetap berdoa dan mohon petunjuk dari Allah pasti bisa, dan lagi IPB ini sepertinya memiliki para staf dan pegawai yang luar biasa baik dan ramah...hmmm, gak ada alasan kayaknya buat gak semangat,.....

Okelah,,,semoga dalam 2tahun ke depan saya sudah bisa mendapatkan gelar Magister Sains itu....Aminnnnnn...Doakan yah!!!!

Vira Irma Sari (16 Agustus 2011)

Selasa, 02 Agustus 2011

Bolehkah??

Boleh kita bicara sebentar??
Sekedar bertanya kabar dan apa kegiatanmu sekarang...
Aku rindu saat – saat aku bisa tahu setiap detik apa yang kau lakukan

Boleh kita berjumpa sebentar??
Hanya ingin tahu apakah senyummu sudah berubah atau masih sama menariknya seperti dulu.
Dulu aku menanti senyum itu setiap hari, seperti gula yang memaniskan hari – hariku.

Boleh aku ganggu kau sebentar?
Berharap bisa sedikit membuyarkan konsentrasi pekerjaanmu dan kau duduk disampingku..
Hanya memandangi kupu – kupu dan senja yang begitu cantik.

Boleh aku melihatmu sejenak?
Hanya untuk mengetahui apakah sinar matamu masih teduh seperti dulu.
Saat aku mencoba berkelana dengan penuh lelah dan bisa merasa sejuk saat memandangmu

Boleh aku berkata sesuatu tentangmu?
Tentang apa doa yang pernah kupanjatkan saat aku mulai merasa mengenalmu
Seperti doa seorang pujangga yang ingin selalu diberi kecemerlangan agar mampu merangkai kata seindah mungkin.

Boleh aku membeli waktumu sebentar?agar kita bisa bertemu.
Aku ingin kau berkata sesuatu untukku...
Walau kau hanya akan mengatakan kau sudah bersama yang lain..
Dan aku tak boleh mengganggumu lagi....

Vira Irma Sari
24 juli 2011

Sedikit Kata Untuk Kalian Para Lelaki

Sedikit ketidaksetujuanku dengan apa yang terkadang ada di benak fikiran kalian, para Lelaki!!

Aku heran dengan kalian para Lelaki yang mampu menyuruh wanitanya pergi, mencari lelaki lain yang lebih baik, yang lebih mampu membahagiakan...coba fikir, pernahkah kalian berfikir begitu?atau pernahkah terlintas di benak kalian dan kalian berencana melakukannya??Oh My God....

Hey, para Lelaki.... apa yang ada di fikiran kalian sampai mampu berniat, berfikir, berkata dan melakukan hal itu? Tahukah kalian hati kami para wanita seakan hancur saat kalian berkata seperti itu. Kalian harus tahu bahwa salah satu kebahagiaan kami adalah BERSAMA, DISAMPING, dan DENGAN Kalian. Jadi bagaimana bisa kalian menyuruh Kami mencari orang lain yang lebih pantas dan lebih bisa membuat Kami bahagia, kebahagiaan kami ada dengan kalian. Dan dengan sangat tidak mau kami melepaskan kebahagiaan kami sendiri.

Apa yang kalian khawatirkan? Keadaan, materi, sifat buruk atau apalah yang mungkin kami Para wanita tidak mengerti karena kalian sering menyebutnya “ini urusan Lelaki”. Okelah, Kami mencoba mengerti tapi sekarang mari sejenak kita flashback bagaimana dulu kalian mulai mencoba mendekati Kami para wanita, mencoba mencuri perhatian Kami, mulai menjanjikan kami banyak kebahagiaan apabila kami mau mendampingi kalian, ya dan seiring berjalannya waktu kami pun menerima kalian untuk mengisi kehampaan hati kami. Dan tentunya juga dengan melihat kesungguhan dan usaha kalian, kami jadi yakin yah inilah orangnya, inilah yang aku cari, inilah yang tepat. Nah, apakah kalian tidak sayang dengan usaha keras yang telah kalian lakukan untuk mendapatkan hati kami?apakah kalian tidak pernah mengingat lagi saat – saat itu sehingga dengan mudahnya justru kalian yang menyuruh kami pergi? Tentu tidak akan semudah itu kami bisa pergi meninggalkan kalian.

Bagaimanapun keadaan kalian, separah apapun kalian telah membuat kami kesal, sebesar apapun masalah yang kalian hadapi, seberapa banyak pun janji yang pernah tidak kalian tepati, seburuk apapun kekurangan kalian, kami akan berusaha mengerti..mencoba untuk bisa membantu dan mendampingi kalian semampu kami, tanpa harus pergi mencari orang lain yang lebih baik. Tuhan menciptakan manusia dengan kekurangan dan kelebihan, kami akan bersyukur atas kelebihan kalian dan mengerti kekurangan yang ada di diri kalian. Justru seharusnya dengan adanya kami yang selalu ingin setia mendampingi kalian bisa merasa lebih percaya diri kan? Yap, jadikan kami pemacu semangat kalian dalam hal apapun, berusahalah para lelaki untuk membuat para wanitamu bahagia, bukan menyuruhnya pergi. Yakinlah, kalian mampu membahagiakan para wanita dengan kerja keras dan usaha kalian sendiri.

Karena ketika kami memutuskan untuk memilih kalian, dalam hati kecil kami begitu yakin kalianlah orang yang akan mampu membahagiakan kami bukan orang lain, kalianlah yang terbaik buat kami. Dengan keyakinan itu Kami mau menjalani hidup dengan kenangan – kenangan indah bersama kalian.
Dan bukan berarti kami lemah, kami terlalu bergantung pada kalian. Tentu tidak, Kami wanita kuat, kami tegar dan salah satu alasan yang membuat kami seperti itu adalah adanya kalian di samping kami. Maka jangan pernah menyuruh kami pergi dan mencoba meninggalkan kalian, itu hal sulit. Kami hanya ingin kalian menghargai dan menjaga apa yang telah kalian perjuangkan dan miliki sekarang yaitu hati kami.

Vira Irma Sari... 24 Juli 2011

Jumat, 01 Juli 2011

S. E. L. A. L. U.

Selalu....
ingat kamu...apapun kegiatanku...
memikirkanmu....bagaimanapun padatnya kegiatanku...
mendambakanmu....padahal berjuta orang lain ada dihadapanku...

Entah...sulit sekali rasanya menghapus kanu dari ingatanku,
entah apa yang kau tunjukkan selama ini kepadaku sampai aku begitu menginginkanmu...
tapi oh tapi,,, i can't do anything...
yesss....aku cuman bisa ngayal, nulis, melamun, sedih tentang kamu...gak da yang laen.,..gk berani ngelakuin yang laen...

gak tau juga
entah sampai kapan.....
selalu ngarepin ada sms dr kamu...
selalu memimpikan kesempatan bisa bertemu denganmu....
selalu selalu sama kamu
selalu tahu kabarmu....

andai hanya andaiii.....
:(

Rabu, 29 Juni 2011

Kamu pergi lagi??dan entah kenapa aku tak ingin.....

Jujur...
memang salahku..salahku karena sengaja menjauhimu, tapi bukan tanpa alasan. Aku tersinggung akibat perkataanmu, perkataan yang bagiku sangat meremehkanku. Salahku karena aku tidak berusaha untuk mengatakannya padamu, membuatmu mengerti apa yang aku rasa. Entahlah, aku seperti linglung akibat perasaanku padamu. Seharusnya aku tidak berlalu, tidak segampang itu menjauhimu.

Sekarang,
kamu yang menghilang. mungkin akibat dari keterherananmu atas sikapku. Aku yang seakan mencarimu, aku yang merindukanmu. Aku merasa aku butuh kamu, aku menyesali perbuatanku. Aku ingin kamu tahu aku tersinggung dan ingin kamu minta maaf. dan semua selesai....aku ingin kau kembali untukku....

Tapi,
mungkin terlambat..mungkin kau sudah tak mengingatku lagi. Dan tinggallah aku yang begitu lemah karena mengharapkanmu lagi, ini semua demi prinsip hidupku....aku ingin kamu menghargaiku, menghargai lebih dari semua wanita lain yang kau kenal, menghargaiku sama seperti kau menghargai ibumu..... Karena aku telah menganggapmu orang yang mampu membahagiakanku....

Kamu pergi lagi....dan ternyata aku tak inginkan itu, aku butuh kamu disampingku, aku ingin kamu....
tapi aku tetap menggunakan logikaku, masih ada sedikit gengsi yang terserak yang kukumpulkan dengan susah payah, yahhh sebesar apapun harapan dan keinginanku agar kau bisa denganku, aku tak akan mengemis padamu.... aku hanya bisa memohon pada Tuhan, bila kau benar dan tepat buatku, Tuhan yang akan mengiringmu kembali ke hatiku...

dan entah kenapa itu yang selalu kumohon dalam tiap akhir doaku....

karena cuman kamu yang membuatku tidak perlu jadi orang lain, tidak perlu merubah apa - apa, aku jadi diriku sendiri saat bersamamu...itu itu itu yang kusuka darimu dan tak bisa melepasmu...

30 juni 2011

Kamis, 28 April 2011

mereka menyebutnya "WISUDA"

Saat untuk pertama kalinya aku melihat Papa terharu dan hampir menitikkan airmata di pipinya, itulah saat aku wisuda...
Saat melihat Mama sibuk mengatur semuanya dan mencoba melawan rasa sakit yang akhir - akhir ini dideritanya, itulah saat aku wisuda....
Semua berbeda, semua denganku...mereka bersuka cita dan bergembira..inikah yang mereka katakan wisuda? dan bagaimana denganku sendiri....
Hatiku bergetar ketika melihat Papa hampir menangis, mama yang begitu kelelahan, oma yang terus berusaha ceria padahal aku tahu kakinya sakit, opa yang jauh2 datang dari seberang pulau hanya untuk melihat acara wisudaku, semua tante dan om yang tersenyum senang, adik-adikku yang tak kalah heboh menyambut wisudaku, teman - teman dan adik - adik di pertanian yang datang dan mendoakan...semuanya mendoakan aku, memeluk mencium seakan turut merasakan kebahagiaanku...
yappp..
aku bahagia..
bahagia sekaliiii
gak bisa digambarkan dengan pelukis sehebat apapun...gk bs dinyanyikan dengan lagu apapun...ini luar biasa...saat melihat mamapapa bangga menceritakan aku yang telah berhasil merampungkan pendidikan S1 dan memperoleh sarjana, mereka bersalaman dengan ayahku dan mengucapkan "selamat" aaahhh...ternyata yang diberi selamat bukan aku saja,,,yang bangga bukan aku saja tapi seluruh keluarga,,,ini benar - benar luar biasa kan.....

mungkin mamapapa telah menghabiskan banyak uang untukku tapi rasanya terbayar semua saat melihat aku dengan bangga memakai toga itu...tersenyum saat namanya dipanggil karena merupakan orangtua salah satu dr mahasiswa berprestasi..yah walaupun semua jasa - jasa mereka tak dapat kubalas tapi setidaknya ada satu kebahagiaan yang telah aku beri....

terimakasih yang sebesar-besarnya juga ingin aku bilang buat sahabat-sahabatku di pertanian...mereka luar biasa..ini kelulusan mereka juga,,tanpa ada ami yang gak bosan2 memberi semangat, tari yang dukungannya luar biasa, mio yang selalu bisa kapanpun vr mnta bantuan, willi yang perhatian dan kebaikannya luar biasa, nael yang mau nemenin kemana-mana, apandi yang selalu ngejekin tapi sbnernya baik banget sm vr, philip yg capek2 pun mau bantuin vr, seprianto si ayah yang gk kan tega liat bundanya kesusahan (hehe), benny yang bela2in panas2 dtg ke lahan, puji yang udh macem saudara buat vr krn bner2 pengertian sekali, semua teman2 n adik2 yg udh bntuin ngitungin padi,...ini kelulusan bersama, karena tanpa kalian vr gak mungkin ada dan jadi seperti ini....

Mereka menyebutnya wisuda....
inilah perayaan kebahagiaan yang sesungguhnya...tidak ada kesombongan yang ada hanya kebahagiaan...tidak ada kedengkian yang ada hanya rasa bangga..aku bisa merasakan itu...

Terima kasih ya Allah..untuk semua nikmat ini...aku akan berjuang lebih baik lagi karena aku tahu ini bukan akhir perjuangan melainkan awal dari babak kehidupan baru ku....kumohon selalu rahmat dan hidayahmu, lindungi aku, keluargaku, teman2ku, adik2ku.....aminnnn

Minggu, 03 April 2011

dan kamu pergi lagi.....

rasanya pas awal kamu dateng "pas" bangettt....
ngobrolnya nyambung, hobinya sama, becandanya asyiikk...walaupun gk mau terlalu cepat tapi sempat terbersit di hati gue,,,yesss, gue nyaman sama lo n gue gak mau lo pergi dari gue....

Makin lama makin dekat....gue seneng lo seneng....kita makin mengenal, apa keburukan lo gue jd tahu, apa yang gak gue suka lo juga mulai mengerti. Semuanya terasa indah buat gue, walau kita tanpa status, walau kalo lo nemuin orang lain yang lebih pas buat idup lo, lo bisa pergi tanpa beban...krena kita tak punya ikatan yang bisa buat gue menahan lo jangan pergi kemana - mana....

Dan semuanya kita buat jadi kenangan yang indah....ketawa-ketawa gue semua karena lo, ratusan ribu pulsa gue abis buat lo, waktu gue lewat cuman buat ngayalin ato mikirin lo, isi lemari gue bongkar buat cari baju terbaik gue biar keliatan sempurna dimata lo, berusaha nyediain waktu biar bisa paling gak 5 menit aja ketemu lo....yaaah,semuanya gue lakuin biar tetap ada difikiran lo....

Cuman....
saat gue gak punya waktu lagi buat lo...saat gue harus fokus nyusun masa depan gue....saat fikiran dan jiwa gue tertekan dengan semua peraturan yang harus gue patuhin...ELO PUN HILANG....padahal gak itu yang gue pengen. Kenapa semuanya jadi harus gue yang luan?kenapa lo gak bisa ada sama-sama gue saat gue harus ngadepin momen penting dalam hidup gue. Gue cuek bukan berarti gue ngelupain lo, justru gue pengen lo bisa sedikit perhatian dan mau menemani gue....okelah, gue tetep gak bisa marah karena balik lagi ke kenyataan bahwa kita tanpa status....gak ada hak buat gue untuk marah ato protes sama lo....

gue ngaku gue kecarian lo...
terlalu banyak hal manis n lucu yng pernah gue lewatin bareng lo...
yah ntah knpa gue ngarepin bisa kyk lo lagi...cuman yaudahlah klo emang lo nya gak mau...gue bisa bilang apa......

Untung rasa gue buat lo belum terlalu gede...sehingga mungkin yang baru mekar ini bakal gue kubur jauh-jauh...
makasihhhhh buat semua perhatian lo selama ini...
kalopun lo tiba - tiba balik lagi ke kehidupan gue,,,
nilai lo udah minus dimata gue.....karena secara gak langsung lo mempermainkan perasaan gue, dulu lo ngebuat gue berasa kalo hanya guelah org yg lo pngen nemenin hidup lo...tapi nyatanya apa?lo pergi segampang lo dateng....ninggalin kebencian di hati gue....

dan andai lo emang dateng lagi so so sorry if i can't like a past....yaaa, buat gue lo bukan sapa-sapa,,,cuman kenalan...thanks for everything!!
gue gak nyesal kenal sama lo....krena dri lo gue juga dapet banyak ilmu...semoga kita bisa bertemu lagi disuasana dan keadaan yang lain!!

gue gak akan membenci lo....cuman simpati gue ke lo pasti udah berkurang...drastis!!!!


Mungkin ketemu sama lo emang udh takdir gue sebelum gue ketemu orang yang lebih tepat....yaaah, semoga gue dan lo sama-sama dilindungi Allah dan diberikan yang terbaik...Amiiinnnn!!

Jumat, 11 Februari 2011

Gak tau apa tapi gue nyaman sama Lo.....!!!


Gak tau apa, tapi gue nyaman ma lo....
Yeiy, gue nemuin sesuatu saat bisa cerita n ketawa-tawa bareng lo..walopun cuman dengan kata – kata dan tanpa gue tahu gimana ekspresi lo sebenernya.. saat ribuan sms gratis dan pulsa gue abis karena lo,gk da pnyesalan atau kerugian yg gue rasa. Yang ada, yh senyum,senyum,senyum ,ketawa,ketawa,ketawa, hahahaha....
Ntah la ya ini apa namanya, gue gk mau ribet mikirinnya...yg pasti gue nyaman bisa kyk gini ma lo..bisa senyum2 krena ngbrol sama lo.. dn mungkin juga bisa rindu saat lo gk gini lagi sama gue suatu saat (tapi gue hrp jgn).. Man, kita punya hobi yang sama, kesenengan yang sama dan anehnya lo bisa buat gue nungguin kata – kata lo yang berikutnya.. hhihi.. terlalu cepat untuk bilang gue sayang sama lo..karena gue tahu cinta itu butuh waktu,butuh proses, dan kegilaan gue sama lo gk kan ngebuat gue lupa akan hal itu.
Karena gue juga gak tau ini cinta,sayang,suka atau hanya sekedar kesenengan gue semata. Yg pasti sekarang gue mau nikmatin saat – saat ini.. saat – saat bisa cerita ke lo tentang apa aja, saat – saat bisa merajok ama lo, saat – saat bisa nanyain lo apa aja... gue seneng punya n kenal temen kayak lo...hahaha
Tetep ada yg gue takutin seh, krena mngkin ud prnh dngn org lain yg ujung2nya pasti ‘come,happy,loose’..tapi gue harap lo gak... lo ud sperti yang gue mau..suka foto, sholeh, suka jazz, mau mmhami tentang kegilaan gue sama anggrek, mau memotivasi gue untuk kurus,, ah rsanya pass.. tapi yah gue tetep gk boleh terlalu yakin sama lo... let it flow??ok lah...
Yg pasti yah gue gk pngen ini hanya terjadi di 1 atau 2 minggu aja...maybe gue bakal ngerasa kehilangan lo..tapi yah gue tetep berdoa sama Allah gue bisa diberi yang terbaik dan kalo misalnya bisa lo yh knp gk lo ajah...hahahahahaha....
Mungkinkah ketawa-tawa tidak penting kita dapat membuat kita sedikit melupakan kesepian kita..gue rasa bisa,dapat,mampu,,,karena dengan lo gue ngrasa lupa gue sedang kesepian akut yang membuat hidup gue datar,flat,tanpa ada batu yang mengganjal, tanpa ada air yang menyejukan, tanpa ada hujan cinta yang bisa buat hati gue banjeeeerrrrr.....haha... yes man, hidup gue datar,hati gue datar, gue biasa – biasa aja.... tapi msih ada segudang harapan buat gue buat bisa bikin hidup gue luar biasa.. dan siapa tahu salah satu syaratnya adalah kenal,ketemu and bersama lo...(maybe)..hehe